Tanggal 27 dan 28 Februari 2017 menjadi hari bersejarah bagi SDN 02 Selokaton. Empat guru yang bertugas di SDN 02 Selokaton terpilih menjadi guru idola bahkan satu diantara keempat guru tersebut juga menjadi buru berprestasi terbaik di tingkat kecamatan Gondangrejo. Kegiatan pemilihan guru idola dan guru berprestasi yang diselenggarakan tahun 2017 oleh UPTD NFI Gondangrejo, Karanganyar ini menjadi sarana bagi para guru kelas untuk meningkatkan kompetensi serta dalam upaya peningkatan mutu pelayanan penyelenggaraan pendidikan di lingkungan sekolah di wilayah Gondangrejo. Empat guru idola yang berasal dari SDN 02 Selokaton adalah Retno Prihandayani yang dinobatkan sebagai guru idola 1 untuk kategori kelas 5, Triyono sebagai guru idola 2 untuk kategori kelas 6, Suharsi sebagai guru idola peringkat 2 kategori kelas 6, dan Sumanti sebagai guru idola 3 kategori kelas 1. Selain itu, Retno Prihandayani juga terpilih menjadi guru berprestasi terbaik 1 di kecamatan Gondangrejo dan berhak mewakili kecamatan pada lomba sejenis di tingkat kabupaten Karanganyar yang akan diselenggarakan dalam waktu dekat.
No comments:
Post a Comment