SD N 02 Selokaton, Kec. Gondangrejo, Kab. Karanganyar, Prov. Jawa Tengah >>> ”TERWUJUDNYA SISWA SDN 02 SELOKATON YANG TAQWA UNGGUL HANDAL TANGGAP IPTEK DAN BERKARAKTER PANCASILA”>

Friday, June 8, 2012

Visi dan Misi

VISI
"TERWUJUDNYA SISWA SDN 02 SELOKATON YANG TAQWA UNGGUL HANDAL TANGGAP IPTEK DAN BERKARAKTER PANCASILA"






MISI
Misi Sekolah
Dalam rangka mencapai visi yang telah kami tetapkan, kami menyusun suatu langkah-langkah sebagai berikut :
  1. Menyelenggarakan kegiatan yang berwawasan nilai religius dengan budaya sapa salam, sholat dhuhur berjamaah, pesantren kilat, dan peringatan hari besar agama.
  2. Menyelenggarakan pembelajaran yang berpusat pada siswa (Student Centered Learning)
  3. Memberikan pelayanan bimbingan pribadi, sosial, belajar, dan karier pada siswa.
  4. Memberikan bimbingan khusus pada siswa yang mengalamai kesulitan belajar serta siswa yang berprestasi dalam rangka mempersiapkan siswa pada ajang kompetisi.
  5. Menerapkan pembelajaran yang berbasis multimedia
  6. Memberikan wahana pengembangan diri dengan program ekstrakurikuler.
  7. Membentuk karakter Pancasila pada siswa dengan implementasi nilai- nilai Pancasila pada tiap mata pelajaran yang relevan dan optimalisasi program pembiasaan.

TUJUAN
Tujuan pendidikan tingkat satuan pendidikan dasar mengacu pada tujuan umum pendidikan dasar yaitu meletakkan dasar kecerdasan, pengetahuan, kepribadian, akhlak mulia, serta ketrampilan untuk hidup mandiri dan mengikuti pendidikan lebih lanjut . Sedangkan cara khusus, sesuai dengan visi dan misii sekolah, serta tujuan SD Negeri 02 Selokaton, pada akhir Tahun Pelajaran 2012/2013, sekolah mengantarkan siswa didik untuk :
  1. Siswa memiliki kecerdasan spiritual, Emosional, dan kecerdasan Intelegensi sehingga memiliki kepribadian yang luhur. 
  2. Siswa lulus 100% yang memenuhi persyaratan minimal kelulusan yang telah ditetapkan oleh pihak sekolah yang mengacu pada SKL, Tingkat Nasional. 
  3. Siswa mengamalkan ajaran agama dalam kehidupan sehari-hari yang merupakan hasil proses pembelajaran pembiasaan . 
  4. Memunculkan siswa berprestasi pada tingkat kecamatan sampai pada tingkat-tingkat selanjutnya. 
  5. Membangun citra sekolah sebagai mitra terpercaya di masyarakat. 
  6. Melestarikan budaya daerah melalui mulok bahasa jawa dengan indicator 85% siswa mampu berbahasa jawa dengan baik. 
  7. Membentuk karakter siswa sesuai dengan budaya bangsa dan nilai-nilai luhur Pancasila. 
  8. Menjadi sekolah yang diminati dan dibanggakan masyarakat sekitar.